Harga Kamera DSLR Nikon D3100 - Meski kini teknologi kamera ponsel sudah semakin berkembang dari waktu ke waktu, akan tetapi jenis kamera DSLR tetap saja memiliki daya tarik kuat bagi para pecinta fotografi. Kemampuan dan spesifikasi kamera DSLR memang cukup berbeda, mulai kelas professional hingga kelas pemula. Nah, bagi anda yang tengah mengawali hobi fotografi, mungkin kamera Nikon D3100 sangat cocok untuk anda.
Harga kamera Nikon D3100 juga cukup terjangkau dengan pengoperasian yang cukup mudah, bahkan untuk seorang pemula sekalipun. Kamera DSLR entri-level ini memang tergolong kamera yang banyak diminati oleh para pemula, karena memiliki spesifikasi yang cukup cangih dengan cara penggunaan yang tidak terlalu rumit.
Kamera DSLR Nikon D3100 |
Spesifikasi Kamera Nikon D3100
Berbagi spesifikasi canggih sudah dibenamkan pada kamera ini, salah satunya DX-format 14,2 efektif mega pixel CMOS image sensor. Yaitu sebuah sensor CMOS yang mampu menghasilkan detail gambar yang luar biasa dengan degradasi warna yang cukup halus. Sehingga gambar yang dihasilkan akan memiliki detail tinggi dan alami sebagaimana aslinya, sangat cocok untuk memotret detail obyek yang rumit dengan tingkat nois yang rendah.
Kamera ini juga sudah dibekali mesin pengolah gambar terbaru milik Nikon, yaitu EXPEED 2. Dengan adanya teknologi ini, kamera Nikon D3100 mampu memproduksi gradasi warna yang cukup indah dan halus. Teknologi ini mampu memaksa sensor CMOS untuk mengeluarkan performa terbaiknya. Sehingga baik foto atau video yang anda ambil dengan kamera Nikon D3100 ini, memiliki kualitas gambar yang cukup tajam dengan warna natural seperti aslinya.
Kemampuan ISO yang dimiliki, mampu diatur antara rentang 100 hingga 3200 dalam rentang standar. Kecepatan rana yang cukup tinggi mampu membekukan gambar bergerak dengan cukup cepat meski pada suasana yang pencahayaanya kurang. Akan tetapi, kemampuan ISO dapat dipaksa hingga batas 12800 dengan pengaturan yang efektif. Fitur D-Movie juga sangat berguna untuk membantu anda dalam merekam video dengan kualitas HD. Anda dapat mengambil video dengan kualitas tinggi via kamera ini dan langsung melihat hasil rekaman via LCD 7,5 cm pada kamera.
Kamera Nikon D3100 masuk dalam jajaran kamera DSLR entry-level yang sangat cocok digunakan oleh para pemula atau profesional sekalipun. Terdapat berbagai panduan yang cukup membantu bagi para pemula untuk menghasilkan gambar terbaik yang mampu mereka tangkap. Panduan ini juga cukup mudah difahami, sehingga tak akan sulit bagi pemula untuk belajar foto grafi dengan hasil yang tak kalah setara para profesional.
Harga Kamera Nikon D3100
Untuk harga kamera Nikon D3100 yang masuk dalam jajaran kelas entry-level ini, sebenanya cukup terjangkau. Dengan berbagai fitur canggih, peningkatan kemampuan, dan kemudahan dalam penggunaan, harga kamera Nikon D3100 yang dibanderol pada kisaran Rp.4.435.000 sepertinya cukup layak dan setara dengan kemampuanya. Akan tetapi, harga ini dapat berubah sewaktu-waktu dan dapat berbeda dimasing-masing daerah tertentu.
Baca Juga : Harga Kamera DSLR Canon EOS 1100D